CIBUNGBULANG TODAY – Sungguh naas Nasib Diki Marzuki (38) menjadi korban peluru nyasar yang diduga milik anggota Armed 7 Kodam Jaya, saat sedang melaksanakan latihan tembak di Latbak Cibungbulang pada Rabu 17 Mei 2017 sekitar pukul 12.00 WIB.

Informasi yang didapat di tempat kejadian, pada pukul 11.50 Wib korban bersama orang tuanya menurunkan kayu bakar di Pabrik tahu di Kampung Pos, RT 02/06, Desa Leweungkolot, Kecamatan Cibungbulang.

Setelah selesai korban duduk beristirahat namun kemudian tiba – tiba ada peluru nyasar dari tempat latihan tembak yang mengenai Diki Marzuki warga Kampung Cinangneng, Desa Bojong Jengkol Kecamatan Ciampea, mengenai bagian kepala korban.

BACA JUGA :  Pj Wali Kota Bogor Hadiri Peringatan Hari Air Dunia di Situ Kemang

Akibat kejadian itu, korban langsung dilarikan oleh orang tuanya ke Rumah Sakit Karya Bakti Pertiwi Dramaga untuk mendapatkan pertolongan.

Sementara pihak yang sedang melaksanakan latihan tembak dari satuan Armed 7 Kodam Jaya langsung melakukan kordinasi dengan pihak keluarga korban.

Terpisah, Kapolsek Cibungbulang Kompol, Agus Suyandi membenarkan, kejadian tersebut. “Ia betul telah terjadi peluru nyasar yang mengenai warga, namun saat ini kondisi korban sementara sadar tapi peluru masih menancap di kepalanya korban karana saat ini masih menunggu proses dilakukan operasi untuk mengangkat proyektil yang ada didalam kepalanya,”singkatnya saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya.

BACA JUGA :  Warga Gunungsindur Bogor Digegerkan dengan Penemuan Seorang Pria Gantung Diri dalam Sebuah Gubug

Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak Armed 7 Kodam Jaya, terkait peluru nyasar yang mengenai salah seorang warga. (Agus / Iman R Hakim)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================