“Tahun depan masyarakat Kota Bogor akan mengikuti Pilkada. Kalau warga disini mengijinkan dan merestui, maka saya akan mencalonkan diri menjadi Walikota di Pilkada nanti. Semoga kebersamaan ini tetap terjaga sampai di Pilkada nanti,” ucapnya.

Lurah Panaragan, Rika Riana mengapresiasi keberhasilan warga yang didukung oleh anggota DPRD Zaenul Mutaqin dalam acara jalan sehat sebagai puncak HUT RI di wilayah RW 03. “Kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi dan kebersamaan. Seluruh warga mengadakan acara berbeda beda dalam HUT RI ini, dan kami sangat mengapresiasinya,” katanya.

BACA JUGA :  Sampaikan Rekomendasi LKPJ Bupati Bogor Tahun 2023, Pj. Bupati Bogor Bersama DPRD Kabupaten Bogor Gelar Rapat Paripurna 

Ketua panitia jalan sehat, Sakinah Nuraina menuturkan, jumlah peserta jalan sehat melebihi targetnya yaitu sekitar 1000 orang. Mereka berasal dari warga Mantarena khusunya dan warga dari luar Kelurahan Panaragan. Dalam kegiatan jalan sehat itu, panitia juga menyiapkan berbagai hadiah doorprize yang menarik. Pada kesempatan itu, panitia dan seluruh warga yang hadir juga turut mendoakan agar Ketua DPC PPP Zaenul Mutaqin diberikan kesukseskan dalam mengikuti Pilkada dan berhasil menjadi Walikota Bogor.

BACA JUGA :  Sandwich Salad Tuna, Menu Sarapan yang Simple Dijamin Keluarga Suka

“Tujuan dilakukan jalan sehat untuk mempererat tali persaudaraan dan kekeluargaan. Kita juga berharap pa Zaenul Mutaqin sukses di Pilkada dan menjadi Walikota Bogor tahun 2018 nanti. Semoga semua niat, harapan dan cita citanya diberikan kesuksesan,” harapnya.(Yuska Apitya)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================