BOGOR TODAY – Perusahaan Daerah Pasar Pakuan Jaya (PDPPJ) Kota Bogor bersama dengan PT. Bank BNI Syariah jajaki penerapan Cash Management System (CMS) dengan tema “BNI Syariah Goes to Market”  kepada pedagang Pasar Kebon Kembang di Aula Roof Top Unit Pasar Kebon Kembang,  senin (16/10/2017).

Kegiatan sosialisasi yang dibuka oleh Kepala Bagian Usaha Jasa PDPPJ, Jenal Abidin dan perwakilan pimpinan cabang dari PT. Bank BNI Syariah Kc.Micro Bogor Kedung Badak, Maisa Dinata Putra (senior finance approval) tersebut di sambut baik oleh 30 pedagang Pasar kebon Kembang.

Penjajakan penerapan CMS dilakukan dengan cara  terlebih dahulu mensosialisasikan program dan produk BNI Syariah. Sosialisasi diberikan oleh Citra sari dari PT. Bank BNI Syariah. Citra menjelaskan bahwa adanya kebaikan dari produk Dana Hasanah yaitu BNI iB Hasanah, BNI Bisnis iB Hasanah, BNI baitullah iB Hasanah, BNI Tunas iB Hasanah, BNI Tapenas iB Hasanah, BNI Prima iB Hasanah, BNI Simpel iB Hasanah serta e-Banking. Adapun BNI Syariah juga memberikan kemudahan dalam membangun surga kecil mulai dari rumah yang hasanah yaitu dengan program BNI Griya iB Hasanah.

BACA JUGA :  Seleksi Paskibraka Kota Bogor Dibuka, Pendaftaran Online Jaring 36 Siswa

Hadir pula Kepala Pasar Kebon Kembang, Iwan Arif Budiman dan Bagian Usaha Jasa PDPPJ, Ahmad Nur Fauzi dalam sosialisasi tersebut. Iwan menambahkan bahwa produk Bank BNI Syariah yang tidak berbunga berjalan ini harusnya direspon dan disambut oleh pedagang karena jelas dan tidak memberatkan.

BACA JUGA :  Penemuan Mayat Tersangkut Tumpukan Kayu di Sungai Dalu Dalu Batubara

“Beberapa dari pedagang sangat respon positif dan biasanya pedagang itu akan sangat butuh fasilitas perbankan kisaran bulan Ramadhan dan hari raya Natal, walaupun sudah ada beberapa pedagang yang membuka rekening atau menabung, pedagang akan membutuhkan bantuan modal pada saat hari raya,” tutur Iwan.

Harapannya, dengan adanya sosialisasi tersebut tentunya dapat memberikan kemudahan bagi PDPPJ maupun pedagang ketika melakukan transaksi keuangan di pasar rakyat. (Asep TB)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================