CIGUDEG TODAY – Masyarakat Desa Sukamaju Kecamatan Cigudeg Kabupaten Bogor, sepertinya harus lebih banyak bersabar, pasalnya Jembatan jembatan Cilame – Citeureup yang bisa digunakan warga beraktifitas belum juga rampung.

“Kapan selesai nya proyek pembangunan jembatan ini, masyarakat sangat berharap jembatan tersebut cepat rampung, karena dibutuhkan untuk mobilisasi warga,” kata Rizal (30).

Pembangunan jem­batan yang dilaksanakan Kontraktor CV Prasaja Raya Utama ini telah dimu­lai sejak 19 oktober lalu, Dengan nilai proyek kurang lebih Rp 460 juta itu, telah dikerjakan sekitar satu bulan lebih.

BACA JUGA :  Tanggal Tua Masak yang Sederhana Dengan Tumis Sawi Putih Jagung Muda yang Lezat dab Sedap

“Keterlambatan lelang salah satu penyebabnya yakni SPMK nya telat, ditambah lagi proses pengerjaan pembangunan jembatan ini terhambat faktor cuaca yang setiap harinya dilanda hujan, sehingga air dikali ini Sering banjir,” tutur pelaksana Kontraktor CV Prasaja Raya Utama Indra.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, 27 April 2024

Indra berjanji, dalam waktu dekat pihak kontraktor akan menyelesaikan jembatan Cilame – Citeureup. “Mudah – mudahan dalam satu minggu ini Kami sudah bisa memasang besi dan pengerjaan dapat selesai tepat waktu sehingga dapat langsung bisa digunakan masyarakat,” pungkasnya. (Agus)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================