BOGOR TODAY – Peringati hari jadi ke – 4, hotel bintang empat yang terletak dibilangan jalan raya Pajajaran, Kota Bogor lakukan serangkaian kegiatan, seperti halnya hari ini (15/5/2019) bertempat di rooftop 200 anak yatim berkumpul dalam puncak hut Grand Savero Hotel.

Mengusung tema “Savero in Harmony”, setelah sebelumnya diawali dengan pengajian dan tausiah akbar yang dihadiri seluruh staff Grand Savero Bogor (9/5), dilanjutkan Buka Puasa Bersama manajemen Grand Savero dengan warga, serta dilanjutkan dengan berbuka puasa di markas insan media yang bernaung di PWI Kota Bogor

BACA JUGA :  Paripurna LKPJ Wali Kota Bogor 2023, Pemkot Siap Tindaklanjuti Rekomendasi

”Ini adalah perayaan milad ke-4 Grand Savero Bogor, yang Alhamdulillah bertepatan pula di Bulan yang penuh berkah,” buka General Manager Savero Group, Mustafa Rahmatono.

p

Berbeda dengan tahun sebelumnya dimana rangkaian acara dimulai dengan Sasarengan Bebersih Kebon Urang & ngaliwet bareng dengan seluruh staff Kebersihan LIPI Kebun Raya Bogor, kali ini Hotel yang memiliki 130 kamar, 11 meeting room, 1 Ballroom dengan kapasitas sampai dengan 1.100 orang. Fasilitas lainnya adalah Lotus Garden Restaurant dengan kapasitas 350 orang, Iris Lounge dengan kapasitas 50 orang, Savero Sky Lounge dengan kapasitas 300 orang, Fitness Center, Kids Corner, Spa dan semi outdoor swimming pool, memilih berbagi kabahagian brrsama insan pers dan ratusan anak yatim.

BACA JUGA :  Penemuan Mayat Pria Bertato di Pantai Imorenggo

“Seluruh rangkaian kegiatan ini merupakan wujud rasa syukur kami dengan cara bersilaturami dan menjaga hubungan yang harmonis dengan seluruh elemen. Semoga hal positif ini dapat ditularkan tak hanya bagi staff Grand Savero Bogor saja, tetapi juga kepada masyarakat luas,” tutup General Manager Savero Group Hotel. (Lintang)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================