KEMANG TODAY – Forum OSIS Jawa barat atau (FOJB) kembali mengedukasi pelajar Kabupaten Bogor dengan menggelar seminar edukasi, motivasi, dan sosialisasi dengan menghadirkan Pembicara milenial Rifki Fadillah (motivator muda) dan Kang Fadly (motivator dan Founder Khilavah LC).

Acara yang bertemakan Membentuk pemimpin muda berkarakter menuju Indonesia emas 2045, ini melibatkan kurang lebih 215 siswa siswi SMP/SMA /SMK yang tersebar se-kabupaten Bogor, serta diselenggarakan di Cinema Borcess (BoAsh1), Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

BACA JUGA :  Nahas, Diduga Tersambar Petir, Warga Agam Sumbar Ditemukan Tewas dalam Kondisi Gosong

 

Ketua Pelaksana Acara FASE 2K19, Yuvino Permadi tengah memebrikan pemaparan materi.s

Ketua pelaksana acara FASE 2K19, Yuvino Permadi, menuturkan pihak FOJB regional kabupaten Bogor memilih tema tersebut dalam acara ini, karena lewat organisasi intra sekolah diharapkan bisa mencetak remaja yang siap bersaing dan memiliki kepekaan lingkungan yang tinggi.

BACA JUGA :  Menu Makan Siang dengan Cumi Bakar Bumbu Nanas dengan Bumbu Asam Segar yang Meresap

“Kami berharap dengan acara ini, menumbuhkan dan membentuk pemimpin muda yang berkarakter dan juga bermental kuat, selain itu juga sekaligus memperkenalkan Forum OSIS Jawa barat serta Forum OSIS daerah, dengan begitu harapan kami FOJB bisa lebih dikenal serta lebih luas ruang lingkupnya,” jelasnya kepada Bogor Today, Minggu (6/10/2019).

============================================================
============================================================
============================================================