JAKARTA TODAY — Bukan cuma Indonesia yang punya kawasan Kota Tua. Di Australia Barat, tepatnya di Fremantle, turis juga bisa mendatangi destinasi serupa.

Kawasan Kota Tua di Fremantle sekaligus bernuansa kota pelabuhan, sehingga memberi pemandangan yang eksotis.

Ada sejumlah destinasi wisata yang bisa dikunjungi di kawasan Kota Tua ini. Destinasi itu termasuk Bathers Beach Art Precinct yang berdekatan dengan Round House dan Fremantle Arts Centre.

Turis bahkan dapat kongko sambil menikmati arsitektur kolonial klasik, seperti menyeruput kopi di Cappuccino Strip.

BACA JUGA :  Simak Agar Tak Jatuh Sakit, Hindari Konsumsi 2 Makanan Ini Saat Hujan

Pasar Fremantle juga bisa dikunjungi bagi turis yang gemar wisata belanja.

Berikut adalah sejumlah destinasi wisata menarik di Fremantle:

1. Cappuccino Strip

Cappuccino Strip adalah jalan yang dihuni sederet kafe, pub dan pertokoan yang berujung di Fremantle Market. Lokasinya ada di sepanjang Jalan South Terrace.

Kawasan meriah ini telah ada sejak 100 tahun lalu. Malam hari adalah waktu yang tepat untuk berkunjung ke sini.

BACA JUGA :  Cara Membuat Sambal Kacang Gorengan yang Pedas dan Gurih

Seperti namanya, Cappuccino Strip menjadi tempat yang terlengkap untuk berburu kopi. Ada pula bir rumahan yakni Sail and Anchor dan The Monk Brewery and Kitchen. 2. Fremantle Market

Pasar Fremantle paling cocok dikunjungi saat akhir pekan. Pasar ini telah ada sejak 1897 dan merupakan salah satu ikon Fremantle.

============================================================
============================================================
============================================================