“Kita sudah punya data tambang ilegal yang di taman nasional maupun luar. Sudah pernah dilakukan gakum (penegakan hukum) penutupan tambang. Pekerjanya banyak sekali bisa sampai 1.500 orang yang terlibat,” jelasnya.

Aktivitas penambangan ilegal ini juga terlihat dari pantauan KLHK bersama BNPB, Polri, dan Pemkab Bogor saat peninjauan lokasi dengan helikopter. Kepala BNPB Doni Monardo turut mengajak masyarakat untuk terlibat dalam reforestasi dan menghentikan aktivitas penambangan ilegal.

BACA JUGA :  Mengikuti Halal Bihalal Forsesdasi, Sekda Burhanudin Ingatkan Pentingnya Kerja Sabilulungan

BNPB juga menyiapkan tanaman-tanaman yang bernilai ekonomis. Dengan begitu, program reforestasi hutan itu pun bisa membawa dampak ekonomi bagi masyarakat.

“Kami juga mengundang masyarakat yang punya kepedulian untuk berpartisipasi. Ada komunitas vetiver (vetiver: tanaman pencegah longsor) beberapa daerah kita undang. Dan ini mungkin program ini nantinya bisa memberikan lapangan kerja untuk masyarakat terdampak,” pungkasnya. (net)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================