Sebelumnya, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim mengatakan sesuai arahan Menteri Pendidikan bahwa sekolah yang diperbolehkan buka itu hanya di zona hijau, sedangkan di Kota Bogor saat ini masih berada di zona kuning. “Justru kalau menteri menyampaikan kemungkinan proses belajar mengajar di sekolah tahun depan,” kata Dedie yang juga Ketua Gugus Tugas Penanganan Percepatan (GTPP) di Kota Bogor. Ia menjelaskan, proses belajar di rumah yang sebelumnya sampai 12 Juli, kemungkinan akan diperpanjang. “Nah untuk Kota Bogor kebijakan kita kan baru surat edaran, penyelenggaraan sekolah di rumah akan kita perpanjang sampai 12 Juli tapi bukan berarti 13 Juli ada sekolah tidak itu, tinggal diperpanjang lagi,” pungkasnya. (Heri)
Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
BACA JUGA :  Peringati Hari Kartini, Pemkab Bogor Hadirkan Layanan KB Serentak di 40 Kecamatan se-Kabupaten Bogor
============================================================
============================================================
============================================================