BOGOR TODAY – Untuk tetap tumbuh dimasa pandemi seperti ini, Batik Neng Geulis Gallery memilih dengan cara membuka gerai ke-8 di pusat perbelanjaan modern, AEON Mall Sentul City, Kabupaten Bogor. Owner Batik Neng Geulis, Frida Aulia mengatakan, atas proses kurasi selama satu tahun setengah, Batik Neng Geulis mencoba untuk berani membuka gallery di mall disaat masa pandemi seperti ini. “Kami memilih untuk tetap tumbuh, karena dimasa pandemi ini pilihannya menyerah, bertahan atau kolep, jadi saya memilih untuk tumbuh, saya optimis masa ini akan berlalu dengan cara harus bangkit dari sekarang,” kata Frida Aulia saat opening Neng Geulis Gallery, Rabu (28/10/2020). Agar tetap bersinergi, lanjut Frida, Neng Geulis Galery ini terdiri dari 15 tenant yang tergabung dengan salah satunya Batik Tulis Pekalongan, ada UMKM Dekranasda Bogor serta turut menggandeng senior Batik Bogor seperti Batik Ratna Handayani dan semua Fashion, Craft yang tergabung dalam Perkumpulan Perempuan Wirausaha Seluruh Indonesia (Perwira) DPD Jawabarat. Tidak itu saja, Frida Aulia ingin mencoba berkolabirasi membuat satu pusat belanja yang berbau UKM etnik dan tradisional seluruh Indonesia. “Kalau sendiri itu berat, tapi kalau kita bersama berkolaborasi semua dimudahkan. Jadi, bukan hanya ingin Frida Aulia atau Neng Geulis saja bisa bersinergi seperti ini,” pungkasnya. (Adit) Bagi Halaman
BACA JUGA :  Manokwari Selatan Papua Barat Diguncang Gempa Terkini M4,3
============================================================
============================================================
============================================================