Usai Diperbaiki, Taman Tematik Jasinga Ditutup Selama Pandemi

taman
Taman Tematik Jasinga (TTJ) disegel dan ditutup sementara selama pandemi.

 

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR Beberapa waktu lalu, fasilitas olahraga Taman Tematik Jasinga (TTJ) kembali rusak, usai diperbaiki TTJ yang menjadi andalan warga Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor untuk melakukan aktifitas olahraga, kini ditutup.

Berdasarkan surat dari Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DKPP) Kabupaten Bogor No; 006/1413.PSU.DPKPP yang bersifat penting, Taman Tematik Jasinga yang berada di wilayah Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor ditutup sementara selama Pandemi Covid-19.

BACA JUGA :  Warga Mengwi Digegerkan dengan Pria Misterius Penuh Luka Bagian Wajah Tergeletak di Jalanan

“Iya berdasarkan surat dari Dinas Perumahan, Kawasan dan Pertanahan (DPKPP) yang kita terima tanggal 14 Febuari 2020 langsung kita tindak lanjuti, kita informasikam secara langsung,” ungkap Kepala Seksi (Kasi) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Jasinga, Suhendi, Rabu (16/2/2022).

============================================================
============================================================
============================================================