Inilah Cara Menghilangkan Tanda Putih di Kuku, Simak Ini

BOGOR-TODAY.COM – Tanda putih dalam kasus cedera kuku dapat menghilang sendiri dalam beberapa minggu tanpa memerlukan perawatan khusus.

Mengingat, kuku akan terus tumbuh dan tanda putih akan ikut menghilang saat Anda memotong kuku.

Di sisi lain, Anda juga dapat melakukan perawatan dan pengobatan untuk menghilangkan tanda putih di kuku. Tindakannya dapat bervariasi tergantung penyebab.

Di bawah ini ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan sendiri supaya tanda putih pada kuku memudar.

  • Menghindari bahan kimia keras: Selama tanda putih pada kuku masih melekat, hindari memakai cat kuku, gloss, atau produk lainnya yang mengandung zat kimia keras yang bisa memicu alergi kuku.
  • Memakai pelembap kuku: Kulit tangan dan kuku perlu dirawat dengan pelembap yang kaya vitamin B7. Vitamin tersebut bisa mencegah kuku rapuh atau patah, serta terhindar dari bintik-bintik putih.
  • Memakai obat antijamur: Obat antijamur oral adalah pengobatan paling umum untuk membasmi jamur kuku. Selain itu, pengobatan antijamur topikal ini sudah banyak direkomendasikan para dokter.
BACA JUGA :  Tingkatkan Mood dan Ingatan dengan Konsumsi 5 Makanan Ini!

Apabila cara menghilangkan tanda putih di kuku seperti di atas kurang efektif, jangan ragu untuk meminta bantuan dokter supaya Anda mendapat diagnosis serta pengobatan yang tepat.

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================