Resep Masakan Dendeng Lambok

BOGOR-TODAY.COM Resep masakan dendeng sapi khas Minang ini dimasak setengah kering. Kemudian disiram topping bawang, cabe dan tomat muda yang pedas segar rasanya.

Kamu bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah dengan bahan dan cara sebagai berikut.

Resep dendeng Lombok

Bahan :

  • 500 g daging has luar sapi
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk purut
  • 1 batang serai, memarkan

Bumbu:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar, sangria
  • 1/2 sdt merica butiran
  • 10 g gula merah
  • 2 sdt garam
BACA JUGA :  Resep Membuat Bubur Jagung Sagu Mutiara Anti Gagal, Rasanya Sudah Pasti Enak

Topping:

  • 3 buah cabe hijau besar, iris kasar
  • 5 buah cabe rawit merah, iris kasar
  • 3 buah tomat hijau, iris tipis
  • 3 butir bawang merah, iris tipis
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 2 sdm minyak kelapa panas

Cara Membuat:

  1. Iris membujur serat daging has sapi setebal 1/2 cm.
  2. Bumbu: Giling atau tumbuk semua bahan bumbu hingga halus.
  3. Taruh irisan daging, Bumbu, daun salam, lengkuas dan serai dalam panci. Tuangi air secukupnya.
  4. Masak dengan api sedang hingga bumbu meresap, daging empuk dan kuahnya habis. Angkat dan tiriskan daging sapi.
  5. Panaskan sedikit minyak, masak daging hingga sedikit kecokelatan kedua sisinya lalu angkat.
  6. Topping: Aduk semua bahan hingga rata.
  7. Diamkan selama beberapa saat hingga bumbu meresap.
  8. Susun dendeng di piring saji.
  9. Taruh topping di atasnya dan sajikan.
BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bogor, Selasa 23 April 2024
Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================