Olimpiade
Ukraina kecam dan akan boikot Ilimpiade 2024 jika Rusia dan Belarus ikut serta. (Foto : Christian Hartmann / Reuters)

BOGOR-TODAY.COM, UKRAINA –  Ukraina kembali membuat ulah dan mencari perhatian dunia, kali ini Ukraina mengacam memboikot Olimpiade Musim Panas 2024 jika atlet Rusia dan Belarusia diizinkan untuk berkompetisi di Olimpiade Paris.

Ancaman Boikot Olimpiade 2024 keluar dari pernyataan menteri olahraga negara Ukraina.

Komite Olimpiade Nasional Ukraina, Vadim Guttsait mengatakan, “Selama masih ada perang di Ukrainaatlet Rusia dan Belarusia tidak boleh mengikuti kompetisi internasional,” kata Vadim.

BACA JUGA :  Para Ibu Wajib Tahu, Ini Dia 10 Makanan Mengandung Zat Besi yang Baik Anak

Mengapa Belarus ikut dijegal, karena menurut Vadim Belarus merupakan sekutu utama Rusia dan digunakan Rusia sebagai pos persiapan untuk invasi besar-besaran ke negara tetangga Ukraina.

Kecaman Vadim muncul setelah Komite Olimpiade Internasional (IOC) mengatakan akan menjaga netralitas dan sportifitas atlet dari kedua negara itu untuk berpartisipasi dalam Olimpiade 2024 mendatang.

BACA JUGA :  Menu Sahur dengan Sambal Goreng Tahu dan Krecek yang Pedas dan Gurih Bikin Nagih

“Langkah ini diambil sebagai sanksi terhadap Rusia dan Belarus dari kompetisi internasional,” kata Guttsait dalam sebuah posting di Facebook.

“Jika kami tidak didengarkan, tidak menutup kemungkinan kami akan memboikot dan menolak keikutsertaan dalam Olimpiade 2024,” tambahnya.

Komite Olimpiade Nasional Ukraina itu menambahkan, bahwa pembicaraan dengan federasi olahraga nasional mengenai kemungkinan boikot Rusia dalam Olimpiade 2024 sudah dimulai. ***

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================