Dessert Segar, Puding Mangga yang Manis dan Legit Cocok Juga untuk Camilan

Resep Puding Mangga Segar

Bahan:

  • 200 g daging buah mangga arumanis/gedong
  • 500 ml susu UHT
  • 1 bungkus agar-agar bubuk putih
  • 50 g gula pasir

Saus Mangga:

  • 100 g daging buah mangga arumanis
  • 250 ml air
  • 1 sdm air jeruk lemon
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 100 g daging buah mangga cincang

Cara Memasak:

  1. Taruh daging buah mangga dalam blender.
  2. Tambahkan susu UHT lalu proses hingga halus.
  3. Saring ke dalam panci, tambahkan agar-agar dan gula pasir.
  4. Masak di atas api sedang sambil aduk-aduk hingga mendidih dan kental.
  5. Matikan api, tunggu hingga uapnya hilang.
  6. Tuangkan ke dalam cetakan puding sesuai selera. Biarkan hingga dingin.
  7. Saus Mangga: Blender buah mangga bersama air, dan air jeruk lemon hingga halus. Tuang ke dalam panci, beri gula pasir dan masak hingga mendidih. Tambahkan larutan maizena, aduk hingga kental.
  8. Masukkan potongan mangga lalu aduk rata dan dinginkan.
  9. Sajikan puding dengan Saus Mangga.
BACA JUGA :  Kota Bogor Pejudi Online Terbesar Kedua dengan Nilai Fantastis, Pemerintah Lakukan Ini

Bagaimana? Untuk membuat pudding mangga ini sangat mudah bukan? Sehingga kamu bisa membuatnya sendiri di rumah untuk menu dessert atau cemilan.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« 1 2 » Semua
======================================
======================================
======================================