Hidangan Segar dengan Es Koproy Jelly yang Enak Dinikmati saat Musim Panas

Hidangan Segar dengan Es Koproy Jelly

BOGOR-TODAY.COM Musim panas seperti ini memang paling enak menikmati yang segar-segar seperti es koproy jelly yang manis apalagi dibuat dengan resep pada artikel ini.

Kopyor jelly sendiri merupakan tiruan dari daging kelapa kopyor. Kamu bisa membuat kopyor sintetis dari agar-agar ataupun jelly.

Kamu bisa membuat es koproy jelly ini sendiri dengan mengikuti langkah-langkah pada artikel ini. Berikut di bawah ini bahan dan cara untuk membuat es koproy jelly.

BACA JUGA :  Kolaborasi Lakukan Uji Emisi Kendaraan, Untuk Ciptakan Lingkungan Kabupaten Bogor Bebas Polusi

Resep Es Kopyor Sederhana

Bahan:

  • 800 ml santan kental
  • 2 bungkus agar-agar putih
  • 50 gr gula pasir
  • 500 ml air
  • ¼ sdt garam
  • Sirop coco pandan
  • Es batu secukupnya

Cara Memasak:

  1. Rebus agar, gula, dan santan hingga mendidih. Lalu angkat.
  2. Siapkan mangkuk yang di dalamnya berisi air dan bongkahan es batu utuh.
  3. Tuangkan adonan rebusan tadi dalam keadaan panas sedikit-sedikit, dengan sendok makan ke atas bongkahan es dalam mangkuk.
  4. Ambil beberapa sendok kopyor sintetis tadi ke dalam gelas.
  5. Tambahkan sirop pandan dan es batu kecil.
  6. Es kopyor siap disajikan.
BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Selasa 11 Juni 2024

Demikian tadi cara membuat es koproy jelly yang bisa kamu coba untuk hidangan segar bersama keluarga tercinta di rumah.(*)

Enak

Bagi Halaman
======================================
======================================
======================================