Jay Weinberg Merasa Patah Hati Usai Didepak dari Slipknot

Instagram @jayweinberg

BOGOR-TODAY.COM – Drummer Jay Weinberg angkat bicara setelah dipecat dari band metal Slipknot minggu lalu. Weinberg mengungkapkan bagaimana perasaannya terhadap keputusan tersebut, dengan mengatakan bahwa ia merasa “patah hati dan tertipu”.

Saya merasa hancur dan tertipu ketika saya menerima telepon tersebut, seperti yang saya rasakan pagi hari, pada 5 November 2023. “Ini adalah berita yang Anda semua segera ketahui,” kata Weinberg di akun Instagram-nya, pada Minggu (12/11/2023).

“Namun, saya sangat terharu, dan benar-benar bersyukur, atas cinta dan dukungan yang saya terima dari komunitas luar biasa ini, yang saya anggap sebagai rumah kreatif dan artistik saya,” lanjutnya.

BACA JUGA :  Roberto Callieri Jadi Komisaris Utama Hasil RUPST, Indocement Bakal Bagikan Dividen Rp308 Miliar

Weinberg mengenang masa-masa saat dirinya ditunjuk menggantikan mendiang Joey Jordison pada 2014, atau nyaris 10 tahun lalu. Weinberg mengaku bersyukur dengan perjalanan sedekade terakhir.

Ia pun memastikan bahwa dirinya akan tetap berkarya dan berkomitmen untuk terus melanjutkan kiprahnya di balik kursi drum.

“Saya suka bermain drum. Saya akan selalu menyenangi bermain drum. Saya akan selalu memiliki gairah untuk musik, seni, dan ekspresi kreatif. Tidak ada yang akan pernah mengubah itu,” tegas Weinberg.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Senin 20 Mei 2024

“Saya tidak tahu bagaimana, dan saya tidak tahu kapan, tapi saya berharap untuk menciptakan musik keras, penuh gairah, dan ketulusan yang bisa kita nikmati bersama,” sambungnya.

Pada Minggu (5/11), Jay Weinberg resmi tak menjadi bagian dari Slipknot usai berada di band tersebut sejak 2014. Drummer itu hengkang usai menjadi personel Slipknot menggantikan posisi yang ditinggalkan Joey Jordison pada 2013.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Jay Weinberg atas dedikasi dan semangatnya selama sekitar sepuluh tahun terakhir,” tulis keterangan resmi Slipknot, Minggu (5/11).

============================================================
============================================================
============================================================