Kebakaran Hanguskan Permukiman Padat Wonokromo Surabaya

Kebakaran Hanguskan Permukiman Padat Wonokromo Surabaya

BOGOR-TODAY.COM – Telah terjadi kebakaran menghanguskan kawasan permukiman padat di Jalan Adityawarman, Gang IV, Kecamatan Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur, pada Sabtu (23/12/2023). Api menghanguskan lima rumah.

Insiden kejadian itu mengakibatkan seorang lanjut usia (lansia) dan satu petugas pemadam kebakaran (damkar) mengalami luka bakar. Pemadaman api mengerahkan 18 unit mobil damkar.

BACA JUGA :  Pemerintah Kota Bogor Targetkan Raih Predikat Utama KLA 2024

Petugas sempat kesulitan saat memadamkan api karena jalan yang sempit menuju titik kebakaran. Api kemudian cepat membesar sehingga petugas menaiki genting rumah warga.

“Informasi awal, lima rumah (terbakar) diisi oleh delapan KK,” ujar Sekretaris Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kota Surabaya, Bambang Vistadi di lokasi.

BACA JUGA :  Cari Wawasan Soal Perguruan Tinggi, Pelajar SMAN 10 Bogor Kunjungi UGM

Dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat arus pendek (korsleting) listrik di ruang kamar tidur salah satu rumah hingga mengeluarkan api dan menyambar tabung gas.

“LPG sampai meledak,” kata pemilik rumah yang terbakar, Radik.(NET*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================