Kolak Pisang Singkong Kue Keranjang, Cemilan dengan Kuah Legit yang Manis

Kolak Pisang Singkong Kue Keranjang

BOGOR-TODAY.COM – Artikel ini akan membagikan resep kolak pisang singkong kue keranjang  yang sangat enak dan bisa kamu jadikan sajian cemilan dengan kuah legit.

Kamu bisa memanfaatkan kue keranjang yang berlebih sebagai campuran bahan masakan, misalnya dicampur dengan bahan kolak.

Kamu bisa membuat kolak pisang singkong kue keranjang ini sendiri dengan mengikuti langkah-langkah pada artikel ini. Berikut di bawah ini bahan dan cara untuk membuat kolak pisang singkong kue keranjang.

BACA JUGA :  Menu Makan Malam dengan Sapo Tahu yang Lezat dan Simple Dibuat, Wajib Coba

Resep kolak pisang singkong kue keranjang

Bahan:

  • 200 gram gula merah (sisir)
  • 3 buah pisang tanduk (potong serong)
  • 250 gram singkong (bersihkan dan potong-potong)
  • 3 lembar daun pandan
  • 100 gram kue keranjang (potong-potong)
  • 500 mililiter santan kental (dari 1 1/2 butir kelapa)
  • 1 sendok teh garam

Cara membuat:

  1. Rebus air, gula merah, dan singkong di dalam panci menggunakan api sedang hingga singkong setengah matang
  2. Tambahkan pisang tanduk, daun pandan, dan garam, lalu masak menggunakan api kecil hingga kuah meresap
  3. Masukkan santan kental kemudian masak sembari diaduk hingga pisang dan singkong matang. Tambahkan kue keranjang sesaat sebelum api kompor dimatikan
BACA JUGA :  Kebakaran Hanguskan Tiga Bangunan di Trenggalek, 2 Rumah dan 1 Bangunan Produksi

Itu dia tadi cara membuat kolak pisang singkong kue keranjang yang bisa kamu jadikan cemilan andalan yang enak dan manis.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================