Resep Membuat Wedang Bunga Lawang untuk Hangatkan Tubuh Saat Musim Hujan

Resep Membuat Wedang Bunga Lawang

BOGOR-TODAY.COM – Artikel ini akan membagikan resep wedang bunga lawang untuk menghangatkan tubuh disaat musim hujan.

Biasanya wedang dibuat dengan campuran rempah-rempah seperti jahe, serai, kayu manis, kapulaga, dan cengkeh. Salah satu khasiat rempah dalam secangkir wedang yaitu bisa menghancurkan radikal bebas dalam tubuh.

Kamu bisa membuat wedang bunga lawang ini sendiri dengan mengikuti langkah-langkah pada artikel ini. Berikut di bawah ini bahan dan cara untuk membuat wedang bunga lawang.

BACA JUGA :  Diduga Rem Blong, Truk Muatan Batu di Ciampea Bogor Tabrak 3 Mobil

Resep Wedang Bunga Lawang 

Bahan:

  • 10 sendok makan gula palem
  • 600 mililiter santan sedang
  • 400 mililiter santan kental
  • 1 batang serai (ambil bagian putih dan iris halus)
  • 2 lembar daun pandan (sobek-sobek)
  • 3 lembar daun jeruk (sobek-sobek)
  • 3 sentimeter jahe (memarkan)
  • 5 buah bunga lawang
  • 5 sentimeter batang kayu manis

Cara membuat:

  1. Campur santan sedang, gula palem, serai, daun pandan, daun jeruk, jahe, bunga lawang, dan kayu manis di dalam panci berukuran sedang, kemudian masak dengan api kecil hingga mendidih.
  2. Biarkan wedang mendidih selama 10 menit, setelah itu masukkan santan kental dan didihkan kembali selama tiga menit. Angkat dan sajikan wedang selagi hangat.
BACA JUGA :  Surat Edaran Soal Study Tour, Pj Wali Kota Bogor Imbau Kegiatan di Dalam Kota

Itu dia tadi cara membuat wedang bunga lawang yang bisa menghangatkan tubuh dan memiliki banyak manfaat.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================