DPRD Kota Depok Studi Banding ke Diskominfo Terkait Internet Sehat

DPRD Kota Depok Studi Banding ke Diskominfo Terkait Internet Sehat

BOGOR TODAY – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Komisi A Kota Depok melakukan studi banding ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor mempelajari mekanisme sosialisasi internet sehat. Rombongan diterima Kepala Bidang Persandian dan Statistik Diskominfo, di Ruang Rapat Diskominfo, Cibinong, Rabu (22/5).

Hadir Ketua Komisi A DPRD Kota Depok, Hamzah beserta jajaran. Kepala Bidang Persandian dan Statistik Diskominfo Kabupaten Bogor, Iskandar Zulkarnain, Kepala Bidang Infrastruktur Teknologi Diskominfo, Muharom, Kepala UPT Radio & Televisi Diskominfo, Purnama Karnadi dan jajaran Diskominfo Kabupaten Bogor.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut Pemotor Perempuan Tewas Terlindas Truk di Sukabumi

Ketua Komisi A DPRD Kota Depok, Hamzah menyampaikan, terima kasih karena telah bersedia menerima studi banding yang bertujuan untuk menyerap informasi serta data untuk kami adopsi di Kota Depok.

DPRD Kota Depok Studi Banding ke Diskominfo Terkait Internet Sehat

“Salah satunya adalah informasi dan data tentang sosialisasi internet sehat, dan mekanisme menangkal konten konten negatif di tengah masyarakat. Khususnya langkah apa yang dilakukan Diskominfo dalam mengendalikan hal tersebut. Karena bahayanya konten internet negatif dapat merusak generasi bangsa,” ungkap Hamzah.

Kepala Bidang Persandian dan Statistik Diskominfo Kabupaten Bogor, Iskandar Zulkarnain mengatakan, hari ini menerima studi banding DPRD Kota Depok. Intinya kami baik Kota Depok maupun Kabupaten Bogor tengah berupaya semaksimal mungkin menangkal konten-konten negatif yang ada di tengah masyarakat.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia U-16 Bekuk Singapura 3-0 di Laga ASEAN Boys Championship 2024

“Salah satu upayanya adalah membangun kesadaran masyarakat tentang internet sehat, dengan memberikan literasi secara langsung kepada masyarakat, maupun melalui media komunikasi publik yang dimiliki,” ujar Iskandar.(*/ Gistin Iliyyin)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
======================================
======================================
======================================