Kecelakaan Angkot di Bogor Tabrak Truk Sampah, Diduga Sopir Microsleep

Kecelakaan Angkot di Bogor Tabrak Truk Sampah, Diduga Sopir Microsleep. (Dok Istimewa)

BOGOR TODAY – Telah terjadi kecelakaan lalu lintas melibatkan angkot bernopol F-1988-BG di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Bogor, Jawa Barat, pada Kamis (23/5/2024). Truk menabrak bagian belakang sebuah truk sampah.

Kasubnit Gakkum Satlantas Polresta Bogor Kota, Ipda Subandi membenarkan adanya kecelakaan angkot tersebut.

“Telah terjadi laka lantas yang melibatkan kendaraan angkutan umum nopol F-1988-BG yang menabrak bagian belakang truk sampah Nopol F-8353-A yang terparkir di badan jalan,” katanya.

BACA JUGA :  Kecelakaan Beruntun 4 Kendaraan di Bukit Kolema, 1 Orang Tewas 5 Luka-Luka

Dari informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi pada sekitar pukul 07.20 WIB pagi tadi. Saat kejadian, truk tengah menaikkan sampah. Kecelakaan diduga disebabkan karena sopir mengalami microsleep.

“(Kecelakaan) diduga disebabkan oleh pengemudi angkutan umum mengalami microsleep sehingga tidak hati-hati,” ucapnya.

BACA JUGA :  Sarapan Spesial dengan Nasi Goreng Kambing yang Pedas Nendang Bikin Ketagihan

Akibat kecelakaan tersebut, 2 orang mengalami luka-luka. Korban luka-luka yaitu pengemudi dan penumpang angkot.

“Korban dibawa ke RS PMI, saat ini sudah ditangani oleh Unit Laka,” sebutnya.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
======================================
======================================
======================================