BOGOR TODAY – Warga Kecamatan Babakan Ciparay digegerkan dengan penemuan mayat bayi baru lahir berjenis kelamin perempuan di dalam sumur milik warga Sukahaji, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (25/5/2024). Bayi tersebut diduga kuat sengaja dibuang ibu kandung.

Seorang warga yang pertama kali menemukan bayi tersebut saat hendak mengambil air dari sumur sedalam 6-7 meter. Warga terkejut saat melihat bayi yang semula dikira sebuah boneka.

Mereka lantas melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Babakan Ciparay. Petugas yang menerima laporan bergegas ke tempat kejadian perkara (TKP).

BACA JUGA :  Keren! Guru SMA di Kota Bogor Raih Penghargaan 5 Guru PKn Terbaik se-Jawa Barat

Petugas piket awalnya menerima laporan dari masyarakat ada penemuan mayat dalam sumur di permukiman padat penduduk. Demikian dikatakan Kanit Reskrim Polsek Babakan Ciparay Ipda Saragih.

“Setelah kami ke TKP, benar ditemukan mayat bayi di sumur dengan kedalaman sekitar 6-7 meter. Ari-ari bayi masih menempel,” ujarnya, Sabtu (25/5/2024).

Setelah itu, polisi di lapangan menghubungi tim Inafis Polrestabes Bandung dan petugas Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung untuk mengevakuasi korban.

BACA JUGA :  Nahas, Wanita di Grobogan Ditemukan Tewas Terikat dan Dilakban

“Bayi yang tewas dalam sumur tersebut diduga hasil hubungan gelap,” katanya.

Menurutnya, penyidik Unit Reskrim Polsek Babakan Ciparay akan menyelidiki kasus ini untuk menangkap pelaku pembuang bayi ke dalam sumur.

“Mohon waktu, mudah-mudahan pelaku dapat kami amankan untuk diproses hukum lebih lanjut. Dapat kami pastikan bayi itu dibuang dengan sengaja,” ucapnya.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
======================================
======================================
======================================