lakaBOGOR TODAY – Belasan ke­celakaan terjadi di Kabupaten Bo­gor, Jawa Barat, selama musim li­bur Lebaran Idulfitri 1436 Hijriah. PMI Kabupaten Bogor mencatat ada 16 kecelakaan selama Jumat 10 Juli hingga kemarin. Selain itu, posko PMI mencatat 3 kebakaran selama periode tersebut.

“Mulai dari 10-20 Juli, ada 19 kejadian yang tercatat di Posko PMI, terdiri atas 16 kecelakaan dan 3 kali kejadian kebakaran,” kata Kepala Markas PMI Kabupaten Bogor, Abidin, saat ditemui di Pos Polisi Gadog, Selasa (21/7/2015).

Menurut dia, dari 16 ke­celakaan tersebut, terdapat 1 orang meninggal dunia. Semen­tara 23 orang lainnya luka ringan, 4 orang luka sedang dan seorang luka berat. “Kecelakaan yang menyebabkan 1 orang mening­gal dunia terjadi pada Hari Raya Idulfitri 17 Juli di Ciawi. Korban pengendara sepeda motor, warga setempat,” ujar Abidin.

BACA JUGA :  Gertak PSN di Kota Bogor, Libatkan Siswa Berantas Sarang Nyamuk

Sementara, pada Rabu(22/7/2015), jumlah ke­celakaan ada 4 kejadian. Tidak terdapat korban jiwa, mayoritas korban mengalami luka ringan hingga berat.

Kecelakaan pertama terjadi di Jalan Raya Puncak, tepatnya di de­pan Pafesta Cisarua. Kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Korban, pengendara sepeda motor, Rumana (40) men­galami luka lecet. “Korban men­galami oleng dan terjatuh, mung­kin karena arus cukup padat,” jelas Abidin.

Kecelakaan kedua terjadi pu­kul 11.15 WIB di Cibeet, Kecamatan Tanjungsari. Masih dialami pen­gendara sepeda motor, antara pengendara Suhari (56) warga Ci­karang Utara, dengan pengendara lain Andi Dwi Saputro (23) dari Bantar Gebang. Keduanya men­galami luka ringan dan langsung mendapatkan pertolongan perta­ma pada kecelakaan oleh petugas PMI.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Kontra Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23

Pukul 10.20 WIB, kecelakaan sepeda motor kembali terjadi di wilayah Cibinong menimpa satu keluarga terdiri atas ibu, bapak dan anak. Sang ibu mengalami luka berat. Dia mengalami penda­rahan di bagian kepala, sedangkan anaknya yang berusia 5 tahun luka lecet. Kecelakaan roda dua kem­bali terjadi pukul 13.00 WIB di wilayah Dramaga. Tiga orang ko­rban luka-luka ringan dan sudah mendapatkan penanganan oleh petugas medis di lapangan.

(Rizky Dewantara)

============================================================
============================================================
============================================================