Kota Bogor Raih 2 Penghargaan Lomba Video Penanggulangan TBC dari Kemenkes

Penghargaan Lomba Video Kegiatan Penanggulangan TBC tingkat Nasional.

BOGOR-TODAY.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menyabet dua penghargaan pada lomba Video Kegiatan Penanggulangan TBC tingkat Nasional yang digelar Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Puskesmas Gang Kelor, Kota Bogor berhasil meraih peringkat satu dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor meraih peringkat ketiga dalam kategori lomba yang sama.

Penghargaan diserahkan perwakilan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes kepada Kepala Dinkes Kota Bogor, Sri Nowo Retno, Kamis (2/5/2024).

BACA JUGA :  Bogor Timur Darurat Sampah, Desak Pemkab Bogor Implementasikan Pengelolaan dan Pengolahan Sampah 3R

Lomba Video Kegiatan Hari Tuberkulosis Sedunia ini digelar bertepatan dengan Peringatan Hari TBC Sedunia yang diperingati setiap tanggal 24 Maret 2024.

Lomba Video Kegiatan diikuti oleh Dinas Kesehatan dan Fasilitas Layanan Kesehatan sebagai salah satu bentuk menyemarakkan Hari Tuberkulosis Sedunia. Lomba ini bertujuan untuk
menyebarluaskan informasi terkait TBC kepada masyarakat.

BACA JUGA :  Potensi Tanaman Umbi-umbian sebagai Bahan Pangan Alternatif di Ngawen, Gunung Kidul

Kepala Dinkes Kota Bogor, Sri Nowo Retno menyampaikan, Dinkes Kota Bogor dan seluruh Puskesmas di Kota Bogor turut berpartisipasi dalam lomba yang diadakan Kemenkes bertemakan tentang ‘Gerakan Indonesia Akhiri TBC’.

======================================
======================================
======================================