SENTUL TODAY – Sebagai upaya optimalisasi pelayanan publik, Pemerintah Kabupaten Bogor berencana akan membangun Mall Pelayanan Publik (MPP) di pusat perbelanjaan AEON Mall Sentul, Kabupaten Bogor.

“Kami ingin ada fasilitas pelayanan publik, mulai dari imigrasi, samsat, pajak dan lainnya. Sehingga kehadiran Aeon Mall ini memang bisa bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kabupaten Bogor,” kata Bupati Bogor, Ade Yasin kepada wartawan usai penanaman pohon di AEON Sentul, Kabupaten Bogor, Selasa (17/3/2020).

BACA JUGA :  Kolaborasi Antisipasi Krisis Iklim Melalui Penanaman Pohon di Wilayah Kabupaten Bogor

Rencana tersebut disambut baik President Director PT Aeon Mal Indonesia, Daisuke Isobe. Ia mengungkapkan, sebagai penyedia kebutuhan gaya hidup, pihaknya berkomitmen untuk menjadi pusat perbelanjaan yang ramah lingkungan.

“Tentu akan disiapkan mengenai fasilitas Mall Pelayanan Publik, saat ini kami sedang berkoordinasi dengan Pemkab Bogor, fasilitas pelayanan publik apa yang dibutuhkan,” tuturnya.

BACA JUGA :  Manokwari Selatan Papua Barat Diguncang Gempa Terkini M4,3

Dengan begitu, ia berharap keberadaan Aeon Mall dapat semakin meningkatkan kesadaran ekologis masyarakat yang akan berdampak positif. Tidak saja urusan bisnis, juga kebutuhan masyarakat yang lainnya.

============================================================
============================================================
============================================================