Untitled-3

SWEDIA memenangi laga leg pertama play-off Piala Eropa 2016 melawan Denmark. Bertindak sebagai tuan rumah, mereka menang tipis 2-1. Namun keduanyamasih akan berjibaku sekali lagi.

Oleh : ADILLA PRASETYO WIBOWO
[email protected]

Tampil di Friends Are­na, Solna, Minggu (15/11/2015) dinihari WIB, Swedia masih mengan­dalkan Zlatan Ibrahimovic di lini depan. Ibra berpasangan dengan Marcus Berg di lini depan.

Di kubu tim tamu, Christian Eriksen menjadi otak serangan. Eriksen menyokong Nicklas Bendtner yang menjadi ujung tombak.

Laga berjalan relatif berim­bang dengan Denmark unggul penguasaan bola 57 persen ber­banding 43 persen. Swedia mem­buat 13 percobaan mencetak gol dan enam di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, dari 11 tembakan Denmark, tujuh di an­taranya mengarah ke gawang.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut di Klaten, Toyota Etios Tertabrak KA Argo Wilis

Gol Emil Forsberg pada me­nit ke-45 membawa Swedia me­mimpin 1-0. Forsberg menyam­but umpan mendatar Mikael Lustig dengan tembakan meny­ilang yang menembus gawang Denmark.

Empat menit setelah ba­bak kedua dimulai, Swedia mendapatkan hadiah penalti. Penalti ini disebabkan oleh pelanggaran Thomas Kahlenberg terhadap Forsberg. Ibrahimovic yang maju sebagai eksekutor ten­dangan 12 pas berhasil menakluk­kan kiper Kasper Schmeichel dan membawa timnya unggul 2-0.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut, KA Siliwangi Tabrak Motor di Sukabumi, Pasutri Tewas

Akan tetapi, pada menit ke-80, Denmark mampu mem­perkecil ketertinggalan mereka lewat gol Nicolai Jorgensen. Be­rawal dari sepak pojok Eriksen, bola disundul Yussuf Poulsen dan Jorgensen yang berdiri di mulut gawang dengan mudah mencocornya.

Skor 2-1 untuk kemenangan Swedia tak berubah hingga wa­sit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Meski kalah, Denmark masih punya kans untuk lolos ke putaran final. Mereka akan gantian jadi tuan rumah di leg kedua yang akan digelar pada Selasa (17/11/2015) mendatang.

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================