502115496OHIO, Today – Cleveland Cavaliers meraih kemenangan kelimanya berturut-turut setelah menunduk­kan Philadelphia 76ers dengan skor 108-86, Senin (21/12/2015) WIB. Cavs sudah diperkuat lagi oleh Kyrie Irving.

Irving membuat penampilan pertamanya sejak cedera lutut parah pada Juni silam di gim per­tama NBA Finals 2015.

Bermain selama 17 menit di atas lapangan Quicken Loans Are­na, pebasket berusia 23 tahun itu mengemas 12 poin dan empat as­sist.

“Menempuh jalan pemulihan cedera yang sangat, sangat pan­jang tapi akhirnya bisa bermain lagi dengan rekan-rekan setimku adalah sebuah kegembiraan,” ucap NBA Rookie of the Year 2012 itu yang dilansir ESPN.

BACA JUGA :  Marc Marquez Tertajuh di Circuit of The Americas

Bintang Cavs, LeBron James, membukukan 23 poin, lima re­bound, dan empat assist sementara Kevin Love menambahkan 10 poin dan empat rebound.

Melawan Sixers, Cavs sempat tertinggal 21-25 di kuarter perta­ma namun keberhasilan merebut kuarter kedua menjadi kunci ke­menangan bagi tim tuan rumah. Sebanyak 34 poin berhasil diraup Cavs untuk berbalik memimpin 55-38.

Cavs tidak terbendung di 12 menit ketiga setelah mengemas 33 poin dan 20 poin di kuar­ter terakhir. Kemenangan ini membuat Sixers mendapatkan 10 kekalahan beruntun.

Power forward Sixers Nerlens Noel mencatatkan double-double dengan 15 poin, 12 rebound. T.J McConnell menambahkan 10 poin dan JaKarr Sampson dengan jum­lah poin yang sama.

BACA JUGA :  Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa, Jumat 12 April 2024

Sementara itu, Pelatih Cava­liers David Blatt mengatakan, rencana tim untuk Irving bekerja dengan baik. Namun, ia tidak menjelaskan kapan Ir­ving akan mendapatkan lebih banyak menit bermain.

James masih menjadi mo­tor kemenangan Cavaliers. Di mana, pebasket berusia 30 ta­hun itu menyumbangkan 23 poin pada duel yang berlangsung Senin 21 Desember 2015 siang WIB ini.

Atas kemenangan ini, Cavaliers masih menjadi pemuncak klase­men wilayah timur dengan 18 kemenangan dan 7 kekalahan. Sementara itu, bagi Sixers, ini adalah kekalahan mer­eka yang ke-28.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================