BOGOR TODAY – Rencana Pemkot Bogor untuk mema­sang dan menyebar Closed Circuit Television (CCTV) di­matangkan.

Kabid Pertamanan pada Dinas Kebersihan dan Perta­manan (DKP) Kota Bogor, Yadi Cahyadi, mengatakan, tahun ini akan disebar 32 CCTV pada setiap taman dan yang menjadi prioritas utama. “Rencananya kita akan bekerjasama dengan kominfo, terutama pada ta­man-taman di Kota, yang akan konek ke Bogor Green Room yang berada di Balaikota,” kata dia, kemarin.

BACA JUGA :  Buah dan Sayur Segar dan Tahan Lama dengan 5 Cara Menyimpan yang Baik dan Benar

CCTV ini dimaksudkan un­tuk membantu mengawasi ad­anya penyalahgunaan yang di­lakukan masyarakat di taman. Rencananya, CCTV bakal dipa­sang Juni hingga Juli. “Sekarang penentuan titik-titik lokasi,” kata dia.

Sejumlah persoalan di ta­man diantaranya mesum, pesta miras dan narkotik, van­dalisme, titik buang kondom dan asusila lain. “Seperti yang terjadi 5 hari yang lalu, taman ekspresi terjadi pencurian ka­bel sepanjang 5-10 meter. Jadi untuk sementara kami lakukan pengawasan pada taman terse­but sehingga tidak lagi terulang hal seperti itu,” katanya.

BACA JUGA :  Cara Membuat Sayur Ketupat Betawi Pepaya Muda Anti Gagal

DKP juga mengeplot perso­nil jaga selama 24 jam setiap taman. “Ya begitulah, banyak anak-anak muda. Mau gimana lagi, namanya juga taman,” ucap Nita (22), salah satu pen­gunjung taman ekspresi.

(Di­na-Ninda/mgg)

============================================================
============================================================
============================================================