DSC07402Kwetiaw bukan sekedar dua jenis, goreng dan rebus, namun juga bisa diolah dengan berbagai varian rasa. Seperti disajikan dengan variasi sapi, seafood atau ayam, akan terasa lezat jika diolah dengan benar dan menggunakan bumbu-bumbu yang tepat

Oleh : Hesti Amelia
[email protected]

Aneka menu itu bisa Anda dapatkan di Kwetiaw Sapi Pontianak 36 yang berlo­kasi di Jalan Pandawa Raya Nomor 1B, Indraprasta, Bantar Jati, Bogor dan Jalan Pahla­wan 76 A/124 A, Bondongan Bogor, gerai usaha kuliner yang satu ini menye­diakan bermacam je­nis kwetiaw lezat dan mantap.

Berkonsep open kitchen yang berada di luar menjadi ciri khas rumah makan khas Pon­tianak ini. Aroma wangi bumbu khaspun langsung menusuk indera penciuman ketika pengunjung datang ke rumah makan milik Mu­zakkir dan Ko Ameng sejak tahun 2014 lalu.

Menu kwetiaw yang tersedia di Kwetiaw Sapi Pontianak 36 ini an­tara lain kwetiaw goreng telor, kwetiaw bun, kwetiaw goreng, kwetiaw siram, kwetiaw yam, kwetiaw yam ceh, dan kwetiaw special. Masing-masing kwetiaw terdapat topping sapi, sea­food, dan Ayam yang dapat dipilih ses­uai selera. “Menu favorit kita ada kwe­tiaw goreng, siram, dan bun,” ungkap Muzakkir kepada Bogor Today.

Kwetiaw bun adalah kwetiau yang digoreng dengan sedikit kuah kaldu yang mantap dan gurih. Sementara kwetiaw yam, kwetiau diberi kuah yang rasanya asam. “Karena selera lidah masyarakat Bogor itu berbeda-beda, makanya kami berikan banyak pilihan menu kwetiaw,” katanya.

Rasa kwetiawnya gurih tanpa jejak manis sama sekali. Dominan rasa ke­cap asin dan warnanya pucat tidak ke­cokelatan. Saat dikunyah terasa tekstur kwetiaw yang lembut dan gurih. Telur kocok yang diaduk dan dimatangkan cepat meninggalkan serabut-serabut halus yang menyelimuti kwetiaw. Jika, ingin pedas dan ingin rasa lebih asin, pengunjung bisa menambahkan sam­bal dan kecap asin yang tersedia di atas meja makan.

Gerai ini juga menyediakan menu lain seperti bihun, bakmi, nasi goreng yang diberi topping sapi, seafood, atau ayam. Terdapat juga cah caisin, sop, aneka bakso seperti bakso gepeng, bakso urat, bakso gapeng dan urat. “Selain kwetiau, menu favorit kita juga ada bakso gepeng,” katanya.

Bahan-ba­han yang digunakan untuk membuat kwetiau tidak memakai bahan pen­gawet, dan dijamin halal. “Bahan kwe­tiau kita hanya pakai sehari, lebih dari sehari tidak kita pakai lagi. Tiap harin­ya selalu diganti dengan yang baru, agar kualitas dan rasa tetap terjaga,” jelasnya.

Dengan harga kwetiaw dari Rp. 29.000-Rp. 42.000 yang paling spe­cial, bakso gepeng Rp. 28.000 isi 10, Anda dapat makan di tempat mau­pun di bawa pulang. “Selain itu kami juga menerima delivery ke Kota Bogor dengan minimal order Rp. 50.000,” terangnya.

Kwetiaw Sapi Pontianak memiliki 29 macam menu minuman, yang paling khas di sini adalah es lidah buaya Ponti­anak, liang teh Pontianak, es sirup pala, dan jus timun. Untuk harga minuman­nya mulai Rp. 5.000-Rp. 12.000.

Selain menikmati kwetiaw, Kwe­tiaw Sapi Pontianak 36 juga menye­diakan tempat untuk refleksi, massage, massage ditambah lulur, face therapy, ear candle, dan bekam dengan harga Rp. 30.000- Rp. 150.000.

Jika Anda ingin mencicipi lezatnya kwetiaw buatan Kwetiaw Sapi Pon­tianak 36 dan refleksi ini, Anda bisa datang setiap hari pukul 10.00–22.00. Tiap harinya Kwetiaw Sapi Pontianak 36 dapat membuat 100 porsi kwetiau.

============================================================
============================================================
============================================================