Agenda terdekat Timnas In­donesia adalah mengikuti Piala AFF yang rencananya bergulir pada akhir tahun ini. Namun, hingga kini PSSI belum memu­tuskan siapa yang sosok yang co­cok menjadi pelatih timnas.

Mengetahui hal tersebut legenda Juventus, Ciro Ferrara mengaku siap bila mendapatkan tawaran untuk membesut Tim­nas Indonesia. Pasalnya, ia in­gin kembali melatih tim, namun status pria berusia 49 tahun itu sedang menganggur usai dipecat Sampdoria.

“Bila Indonesia serius mem­berikan tawaran ke saya sebagai pelatih, tentu saya bisa mem­pertimbangkannya,” ucap Fer­rara di Hotel JW Marriot, Jumat (20/5).

BACA JUGA :  Hasil Uber Cup 2024, Tim Bulu Tangkis Indonesia Takluk dari Jepang

Saat ini Ferrara sedang bera­da di Indonesia. Ia datang ke sini untuk mengikuti pertandingan bersama Calcio Legends mela­wan Primavera Baretti, di Sta­dion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Sabtu (21/5).

Butuh 15 Pemain Lawan

Calcio Legend

Stadion Gelora Bung Karno akan kembali ramai pada Sabtu (21/5) esok, manakala deretan legenda Liga Serie A Italia yang tergabung dalam tim Cal­cio Legend akan menant­ang Primavera Baretti.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Masih Berpeluang ke Olimpiade 2024 Paris

Danurwindo yang me­nukangi tim Primavera tak menampik kuali­tas dari Calcio Legend yang dihuni pemain sekaliber Edgar Davids, David Trezeguet, Mas­simo Ambrosini hingga Fabio C a n n a v a r o akan sangat mere p o t ­kan.

“ M e ­mang Calcio Legend ini dihuni pemain kelas dunia, mungkin kami butuh 15 pemain di lapangan un­tuk melawan mereka,” ung­kap Danur pada sesi jumpa pers, Jumat (20/5). (net)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================