AKTRIS cantik, Jessica Mila, ingin memberikan pengaruh baik bagi masyarakat dalam hal menjaga kelestarian hewan, teruÂtama satwa dilindungi. Oleh sebab itu, Mila pun bergabung dengan organÂisasi World Wide Fund for Nature (WWF) Indonesia.
Diakui Mila, posisinya kini sebÂagai figur publik juga memberinya keuntungan lebih dalam mengaÂjak serta masyarakat luas untuk berpartisipasi menjaga kelestarÂian hewan. “Aku bergabung denÂgan WWF karena aku termasuk penyayang binatang. Aku pengin, sebagai public figure, nggak cuma bisa menghibur di televisi saja, tapi bisa memberikan dampak positif bagi banyak orang. Aku ingin memanÂfaatkan posisi aku sekarang agar bisa jadi inspirasi buat orang untuk aware pada lingÂkungan,†tutur Mila, di sela diskusi ‘Peduli Satwa’ di Jakarta, Kamis (2/6/2016).
Mila mengatakan keikutsertaannya di WWF akan dimanfaatkan semaksimal mungÂkin untuk ikut menjaga kelestarian kehidupan di bumi. (Yuska Apitya/net)
