Salat merupakan bentuk periba­datan yang paling pokok dan utama. Rasulullah bersabda: ‘Amal hamba yang mula-mula dihisab pada hari ki­amat adalah salat. Jika selamat, maka selamatlah seluruh amalnya. Tetapi jika rusak, maka rusaklah seluruh amalnya.’ (HR. Thabrani)

Karena salat merupakan ibadah lang­sung kepada Allah swt dan mempunyai dampak kemanusiaan, maka salat harus dilaksanakan dengan khusyu dan benar. Salat juga mengandung makna pembi­naan pribadi, yaitu dapat menghindar dari perbuatan keji dan kemunkaran.

BACA JUGA :  Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Bogor, Rabu 27 Maret 2024

Sebagaimana firman Allah: ‘Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu Al-Kitab (Al-Quran) dan dirikanlah salat. Sesungguhnya salat itu mencegah dari (perbuatan-perbuatan) keji dan mungkar. Dan sesungguhnya mengin­gat Allah (salat) adalah lebih besar (keu­tamaannya dari ibadah-ibadah lain), dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan.’ (QS. Al-Ankabut:45)

BACA JUGA :  Kasus DBD Melonjak, Kota Bogor Siap Lakukan Gerakan Jumantik Lebih Masif

Wallahu a’lam.

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================