Senada, Direktur Perfoma Tinggi (HPD) Lomba 1 Satlak Prima, Hadi Wihardja, men­gataka, hasil di Singapura dan China merupakan rekam jejak tim perahu naga putra yang pernah menyumbangkan medali emas di Asian Games 2010 Guangzhou, China.

“Putri sudah menunjuk­kan perfoma yang cukup baik setelah dilatih selama enam bulan. Apalagi dengan ma­teri 40 persennya ialah atlet muda. Ini adalah awal yang baik untuk di ajang yang lebih besar lagi,” kata Hadi, ketika dihubungi terpisah.

“Putra lebih cepat adaptasi pada saat latihan. Mereka leb­ih tajam waktunya dibanding­kan saat latihan,” lanjutnya.

“Waktu persiapan ma­sih panjang menuju Asian Games 2018. Tinggal kemam­puan individualnya yang ha­rus ditingkatkan lagi. Semoga target dua medali emas Asian Games 2018 dapat terwujud.”

Rencananya, tim putra akan kembali tampil pada ke­juaraan dragon boat di Nan­ning, China, 10-12 Juni, nanti. (Imam/net)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================