“Pada tikungan pertama dan ketiga, kami dapat menunjukkan akselerasi yang kuat. Saya tidak berusaha mengikuti siapa-siapa saat itu, tetapi saya kagum dengan poin yang kami raih di tikungan pertama dan ketiga. Semuanya seakan sudah disiapkan dengan baik oleh Ducati,” ujar Dovi, seb­agaimana dikutip dari Speedweek, Rabu (20/7/2016).

Sejauh ini Dovi masih belum dapat menunjukkan performa ter­baiknya. Dalam sembilan seri pem­bukan MotoGP 2016, Dovi baru berhasil naik di dua podium. Ha­sil positif juga berhasil dikantongi pembalap Ducati lainnya yakni Andrea Iannone. The Maniac Joe keluar sebagai pembalap kedua ter­cepat dengan catatan waktu 1 me­nit 24,347 detik.

BACA JUGA :  Nathan Tjoe-A-On Bakal Perkuat Timnas Lawan Korsel

Diakui Lorenzo

Performa impresif Ducati juga diakui Jorge Lorenzo. Rider Movis­tar Yamaha itu menilai motor Des­mosedici sangat seimbang. “Menge­nai kecepatan kami, ini adalah hari yang berat. Tetapi untuk semua tim Ducati, mereka sangat cepat. Tikungan membuat Ducati sangat cepat. Mereka bisa melaju dengan cepat dengan sangat seimbang,” ujar Lorenzo seperti diberitakan Speedweek, Rabu (20/7/2016). (Ri­shad/Snd/ed:Mina)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================