Lebih lanjut, kata ZM, po­tensi olahraga karate yang tergabung di BKC sendiri tiap tahunnya terus mengal­ami peningkatan yang sig­nifikan di Kota Bogor. Hal ini tak terlepas dari atmosfir dan program pembinaan di BKC Kota Bogor yang lebih mengedepankan mencari dan melahirkan talenta atlet yang berkualitas.

Ketua BKC Wilayah V Jabar Ade Syarif Hidayat yang had­ir dalam acara Halal Bi Halal BKC se Wilayah V Jabar men­gatakan sangat mendukung pelaksanaan Kejurcab BKC se Kota Bogor yang digelar dalam waktu dekat.

BACA JUGA :  Taktik Jitu dan Profesionalisme Ala Shin Tae-yong

Selain itu, kata Ade, BKC Kota Bogor juga bertindak sebagai tuan rumah BKC ta­hun 2016 pada akhir tahun nanti.

“Saya berharap, sebagai tuan rumah Kejurnas BKC 2016, semuanya bisa berjalan lancer. Saya optimis dibawah komando kang ZM, pelaksa­naan Kejurnas BKC 2016 di Kota Bogor berlangsung den­gan sukses dan melahirkan prestasi yang bagus bagi para atlet yang berasal dari BKC wilayah V Jabar,” tandasnya. (Imam)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================