IMG-20160806-WA0010CIBINONG, TODAY-Pola pem­binaan para atlet pelajar yang dilakukan di Kampus Ksatria Arena, julukan bagi PPLPD Ka­bupaten Bogor selama ini tidak hanya berkutat pada program latihan secara kontinyu tiap ca­bor yang diikutinya.

Namun, managemen dan tata kelola di PPLPD Kabupat­en Bogor juga melakukan kew­ajiban bagi para atlet pelajarnya untuk mengikuti kegiatan Kesa­maptaan.

Setidaknya ada lima petu­gas di PPLPD Kabupaten Bo­gor yang menangani bidang Kesamaptaan yakni Bripka Pol Ade Effendi, Serka TNI Edwin Hadian, Iptu (Purn) Sunhaji, Wahyu Chaniago SE, PP dan Briptu Pol Ririn Darmasari.

Mereka selama ini terus melakukan penanaman mental disiplin para atlet serta me­numbuhkan dan menanamkan karakter nasionalisme sejati bagi para atlet binaan PPLPD Kabupaten Bogor.

Bripka Pol Ade Effendi men­gatakan, tim Kesampataan at­let pelajar PPLPD Kabupaten Bogor merupakan satuan pen­didikan dalam konteks keolah­ragaan yang bertujuan mampu memantau, menggali, meman­du dan membina mental kedi­siplinan potensi pelajar dalam bidang keolahragaan.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Kalah dari Iraq 2-1, Ini Kata Pelatih Shin Tae-yong

Sehingga kedepannya, kata Ade, diharapkan para atlet atlet pelajar di PPLPD Kabupat­en Bogor mampu berprestasi di tingkat nasional dan tidak menutup kemungkinan berbi­cara hingga ke kancah interna­sional melalui event ASG, Sea Games, Asian Games, Oli­moiade, Kejuaraan Dunia.

“Kami tim Samapta PPLPD Kabupaten Bogor terus mendampingi para atlet pelajar untuk memperoleh pengeta­huan, kepribadian, ketrampi­lan, kesehatan dan kebugaran,” ucap Ade.

Ade menambahkan, tidak ada yang tidak mungkin dalam dunia ini, jika ada keseriusan, ketekunan dalam berlatih maka akan lahir para juara dunia dari Kampus Kstaria Arena.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Masih Berpeluang ke Olimpiade 2024 Paris

“Kami berharap para atlet-atlet pelajar binaan PPLPD Ka­bupaten Bogor menjadi atlet sejati, berkarakter juara dan bermental nasionalisme sejati, yang akhirnya bisa mengharum­kan nama keluarga, almamater, daerah, bangsa dan Negara di berbagai kancah olahraga yang diikutinya,” tuntasnya.

Kepala UPT PPOP Dispora, Elwi Sulitianto menegaskan, banyak dampak positif dari kegiataan kesamaptaan yang dilakukan para petugas dari kepolisian dan TNI yang ada di PPLPD Kabupaten Bogor.

“Dengan adanya kegiatan Kesamaptaan di PPLPD Kab Bogor, minimal menjadi media yang tepat untuk pembentu­kan karakter disiplin dan jiwa nasioalisme para atlet PPLPD Kabupaten Bogor agar mereka bisa memberikan prestasi yang terbak bagi almamater ataupun bagi daerah dan bangsanya sendiri,” pungkasnya. (Imam)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================