Seperti kebanyakan smart­phone terbaru yang diluncurkan saat ini, Oppo F1s juga mengusung fitur fingerprint sensor. Pengguna bisa mendaftarkan lima sidik jadi berbeda untuk membuka ponsel dan membuka aplikasi-aplikasi di dalamnya. Oppo mengkalim, pem­rosesan sidik jari untuk izin akses memakan waktu hanya sekitar 0,2 detik.

Layar Oppo F1s memiliki ben­tang layar seluas 5.5 inci dengan resolusi HD. Adapun dapur pacu­nya ditenagai prosesor bertenaga octa-core yang didukung RAM sebesar 3 GB ROM sebe­sar 32 GB yang dapat diperluas dengan memori eksternal berupa microSD dengan kapasitas maksimal 128 GB. Baterai smartphone ini berkapasi­tas cukup besar yakni 3075 mAh.

BACA JUGA :  Sah jadi WNI, Maarten Paes Target Main di Piala Dunia 2026

Bagi yang tertarik, Oppo F1s ini sudah bisa langsung dipesan di semua gerai Oppo di Indone­sia. Banderol harganya hanya Rp 3.799.000. Oppo F1s juga bisa di­pesan melalui layanan e-commerce Blibli.com.

Oppo merupakan salah satu vendor smartphone asal China yang cukup berhasil menggarap pasar smartphone tanah air. Brand Man­ager Oppo Indonesia Alinna Wen mengungkapkan, saat ini Oppo menduduki posisi k e ­tiga.

“Menurut data dari GfK, Oppo saat ini menempati posisi ketiga market share terhitung bulan Juni 2016. Sungguh pencapaian yang luar biasa,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Bocah 4 Tahun di Lampung Dicabuli saat Kejar Kucing Masuk Rumah Tetangga

Adapun di pasar smartphone dunia, Oppo menempati posisi ke­empat di bawah Samsung, Apple, dan Huawei. Pangsa pasar yang di­miliki oleh Oppo sebesar 5,5%.

Saat ini Oppo Indonesia sudah memiliki sekitar 1.500 karyawan. Pabriknya yang sudah beroperasi kurang lebih satu tahun di daerah Mauk, Tangerang, Banten mampu memproduksi sedikitnya 500 ribu sampai 600 ribu ponsel Oppo se­tiap bulannya. (*)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================