PPE 1CIAMPEA, TODAY – PT. Prayoga Pertambangan dan Energi (PPE) Siapkan Diskon besar-besaran bagi desa yang mengaspal jalannya dengan menggunakan aspal dari PPE. Hal itu, disampaikan Direktur Utama PT. PPE, Dr. Ir. H. Radjab Tampubolon saat sambutan acara Sosialisasi dan Promosi Pengaspalan Jalan Desa pada 20 Desember 2016 di Aula PGRI Ciampea, Desa Benteng, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor.

Sosialisasi PPE yang kedua di wilayah Barat, Kabupaten Bogor, sangat perlu untuk memperkenalkan kepada segenap desa. “Ada istilah, tak kenal maka tak sayang. Maka dari itu, sosialaisasi ini adalah bagian dari kami untuk memperkenalkan diri sebagai salah satu BUMD yang bergerak dibidang tambang dan Energi, dimana salah satunya bisnisnya adalah pengaspalan,” ujar Radjab.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Tinjau Langsung Lokasi Longsor dan Serahkan Bantuan Kepada Korban Terdampak Bencana

Maka dari itu, tambah Radjab, tugas dan tanggungjawab PPE dalam rangka berpartisipasi dalam pembangunan infrastruktur jalan di desa. “Untuk jalan desa, berapapun pesanan kami layani, beda halnya dengan perusahaan yang bergerak dibidang yang sama tentunya ada batas-batas pesanan yang berkaitan dengan keuntungan bisnis. Untuk desa, PPE tidak melihat itu, berapapun pesanan, 20 ton pun tetap PPE layani,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Masyarakat Diberikan Pemahaman Epilepsi Oleh RSUD Leuwiliang

Dan PPE, tambah Radjab, akan memberikan diskon yang sebesar-besarnya kepada Desa yang memesan Aspal di PPE. “Kami akan memberikan diskon yang pantas untuk desa yang memesan aspal dari PPE,” tandas Radjab. (Iman R Hakim)

============================================================
============================================================
============================================================