Di pintu kedatangan, terdapat songket Jawa serta bunga-bunga mawar putih terlihat berjejer. Menurut penanggung jawab dekorasi, Ratna, Raja Salman menyukai mawar putih. Di halaman parkir utama, bendera Indonesia sudah dikibarkan, namun belum terlihat bendera Arab Saudi di area parkir.

Karpet merah untuk menyambut tamu undangan saat ini dibungkus agar tidak kotor. Kursi untuk tamu undangan makan siang sudah tersusun dengan rapi di lantai 2.

BACA JUGA :  Dua Remaja di Lebak Duel Sengit Gunakan Senjata Tajam di Tengah Jalan Raya

Dekat ruang sidang paripurna I juga terangkai aneka bunga dan songket Jawa di pegangan tangga. Dekat pintu keluar lift yang akan dinaiki Raja Salman sudah terpasang gapura yang diukir.

Raja Salman diagendakan akan memberi pidato bahasa Arab di DPR. Raja Salman akan berpidato mengenai sikap kemoderatan. Sebuah kursi spesial telah disiapkan untuk Raja Salman memberikan pidatonya.(Yuska Apitya)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================