Andi bersama tim relawannya dalam tiga bulan terakhir ini intensif melakukan blusukan ke perkampungan Cianjur. “Hasilnya, banyak titik yang harus diperjuangkan ke Senayan. Intervensi Pemerintah Pusat tidak terlihat disini. Saya prihatin,” kata dia.

BACA JUGA :  Kecelakaan Pemotor di Kudus Tertabrak Truk saat Hendak Menyalip

Andi juga berpesan kepada seluruh kader PPP untuk menjaga eksistensi di wilayah mereka masing-masing. “Kerja politik bukan sekedar ngumpul dan ngopi. Tapi kerja berfikir, bagaimana kita membantu masyarakat dan memajukan wilayah. Tolong ini dipahami semua kader PPP dimanapun berada. Cianjur adalah salah satu bukti bahwa politisi dibutuhkan untuk memperjuangkan nasib dan keterbelakangan wilayah,” tandasnya.(Yuska Apitya)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================