Udin – sapaan akrabnya – menambahkan, tak sedikit pengendara motor terjatuh saat melintasi jembatan selebar satu meter dengan panjang 27 meter itu. Selama ini jembatan itu hanya beralaskan bambu tanpa adanya pengamanan.

“Warga yang menggunakan motor pernah terjatuh dari jembatan, untungnya masih bisa menyelamatkan diri, hanya mengalami luka-luka. Kalau tidak cepat dibangun, bisa banyak menimbulkan korban jiwa,” bebernya.

BACA JUGA :  Rahasia Orang Jepang Miliki Kulit Mulus dengan Konsumsi Makanan Sehat Ini

Terpisah, Kepala Desa Puraseda Awam mengaku sudah sering mengajukan pembangunan jembatan namun belum ada jawaban dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Padahal, jembatan tersebut merupakan akses penghubung Kampung Tengah dengan Kampung Cikaret yang banyak dilalui warga.  “Kami harap Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor peka akan kebutuhan warga di pelosok,” tandasnya. (Albi)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================