“Adapun Training of trainer (TOT) kegiatan bio sekuriti rantai pasar unggas di wilayah Jabodetabek Bersama Kementerian Pertanian, FAO, dan PD Pasar SeJabodetabek. Kasubag PP PDPPJ, Guna Gustana menyampaikan bahwa Kegiatan pertemuan koordinasi dan pelatihan TOT biosekuriti rantai pasar unggas ini menurutnya sangat bagus sekali dan memberikan banyak manfaat bagi para pengelola pasar,” katanya.

BACA JUGA :  Dukung Sukseskan Lomba MTQ, Sekda Burhanudin Hadiri Langsung Pembukaan MTQ Ke-38 Tingkat Jawa Barat

Kegiatan ini banyak memberikan manfaat, pertama kita dapat memahami prinsip-prinsip rantai pasar unggas dari hulu sampai hilir, kedua dapat memahami bagaimana faktor resiko di rantai pasar unggas yang dapat memfasilitasi penyebaran (spread), amplifikasi (amplification).

“Dan penularan ke manusia (spill over) virus avian influenza dari peternakan ke tempat penampungan unggas, tempat pemotongan unggas, pasar desa, pasar kota, restoran dan akhirnya ke konsumen dan point terakhir kita dapat memahami poin-poin  kunci dimana penularan virus avian influenza dapat di kendalikan,” pungkasnya. (Asep TB)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================