BOGOR TODAY – Sebagai bentuk kepedulian, Baznas Nasional menggelar Bazar Ramadhan dalam meningkatkan perekonomian masyarakat terutama di Desa Jabon Mekar. Menurut anggota Komisioner Baznas Nasional, Nana Mintarti, kegiatan membangun ekonomi dari desa adalah kegiatan yang paling penting dilakukan.

“Tujuannya agar perekonomian masyarakat  kalangan bawah mampu untuk meningkatkan pendapatan sekaligus masyarakat mampu untuk menjadi pengusaha yang mandiri serta mampu mengembangkan usaha nya secara baik dan terus menerus,” ujar Ibu Nana sapaan akrabnya, disela kegiatan, Rabu (8/5/2019).

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Desa Jabon Mekar, Ruby Falahadi mengatakan, Baznas adalah lembaga yang tepat sekaligus multi finance sangat membantu peran masyarakat dalam membentuk ekonomi yang mandiri sekaligus bersifat agamis.

BACA JUGA :  Menu Makan Siang dengan Ayam Goreng Madu yang Praktis dan Lezat

“Yang barang tentu sangat pas dan tepat untuk dijadikan mitra bersama dalam membangun ekonomi desa maupun nasional. Tentunya kami sangat berterimakasih kepada Majlis Taklim Kharisma Nuri turut membantu dalam penyelenggaran kegiatan Bazar Ramadhan ini, tutur Ruby.

Dikesempatan yang sama, Direktur Baznas Microfinance (BMfi), Noor Aziz memaparkan, ekonomi desa berbicara kemiskinan begitupun sebaliknya  berbicara kemiskinan basisnya berbicara di desa. Untuk itu, pihaknya langsung menyasar garis kemiskinan itu di desa.

Sementara, lanjut Noor, Kampung Bazar Ramadhan ini merupakan kampung tematik untuk memperkuat program regular. “Bisa disebut BMD (badan micro finance desa), karena program Bazar Ramadhan merupakan momentum saja, program yang utama adalah memperkuat ekonomi masyarakat miskin yang perlu kita bantu melalui Baznas bukan hanya ekonomi saja tapi, dari sosialpun perlu kami tata dan bantu,” tutur Noor.

BACA JUGA :  Dukung Sukseskan Lomba MTQ, Sekda Burhanudin Hadiri Langsung Pembukaan MTQ Ke-38 Tingkat Jawa Barat

Kepala Desa Jabon Mekar, Ina Yuliana mengapresiasi kegiatan Bazar Ramadhan tersebut. Tidak hanya itu, kades pun bangga terhadap Karang Taruna desanya yang ikut berperan aktif dalam kegiatan dan program – program di desanya.

“Terima kasih terhadap baznas telah menyelenggarakan kegiatan Bazar Ramadhan dan saya bangga terhadap Karang Taruna secara pelaksana telah berhasil melaksanakan kegiatan tersebut,” singkat Ibu Kades. (Iman R Hakim)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================