BOGOR TODAY – Segudang prestasi diraih PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor, hal itu menjadikan perusahaan plat mereah milik Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor selalu dijadikan tempat belajar bagi instansi maupun BUMD dari daerah lain.

Salah satunya kemarin, Kamis 18 Juli 2019, Sebanyak 21 Siswa Pusat Pendidikan Zeni (Pusdikzi) Bogor mengunjungi Instalasi Pengolahan Air (IPA) Dekeng untuk mempelajari materi penjernihan Air ke PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Rudi Hermawan selaku Asisten manajer pengolahan 1.

BACA JUGA :  Nobar Timnas Indonesia, Dirut Tirta Pakuan: Dukung Perjuangan Anak Bangsa

“Kunjungan siswa Pusdikzi ke IPA Dekeng ini bukanlah yang pertama, sudah beberapa kali mereka berkunjung untuk belajar teknik pengolahan air PDAM Kota Bogor,” kata Rudi.

Rudi menambahkan, PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor terbuka bagi seluruh elemen masyarakat yang ingin mengetahui dan mempelajari sistem dan proses pengolahan air bersih.

BACA JUGA :  Kebakaran di Sumedep Hanguskan Gudang Pabrik Mebel

“Harapannya setelah belajar langsung dari PDAM mereka dapat memahaminya,” pungkasnya. (Lintang/*)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================