CIBINONG TODAY – Pelantikan 55 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor 27 Agustus mendatang terancam tak didampingi Sekretaris DPRD.

Sepeninggal Nuradi yang saat ini menjabat Kepala Dinas Perdagangan dan Industri (Disperdagin), jabatan Sekretaris DPRD hanya dijabat oleh Pelaksana Tugas (Plt).

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Muhammad Romli meminta Pemkab Bogor untuk segera mengisi jabatan tersebut. Dia pun mengkhawatirkan hingga pelantikan nanti, jabatan itu tidak terisi.

“Kita ingin segera itu (sekretaris) diisi. Entah itu dari yang sudah ada, atau open bidding ya silahkan. Intinya kita dari dewan terbuka dan ingin segera diisi,” kata Romli kepada wartawan, Selasa (20/8/2019).

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Rabu 15 Mei 2024

Namun Romli menilai, jabatan Sekretaris DPRD harus dijabat oleh orang yang fleksibel. Menurutnya, calon Sekretaris DPRD harus mampu menjembatani suara dari legislatif dan eksekutif yang menjadikan jabatan tersebut sangat krusial.

“Bupati juga paham siapa orangnya. Apalagi yang mampu menjadi penghubung, dan yang bisa menempatkan diri yang mana untuk melayani DPRD serta tentunya kaitan dia sebagai eksekutif,” ungkap dia.

Kendati demikian, pimpinan DPRD kabupaten Bogor itu menyebut jabatan sekretaris yang kini diisi oleh Plt, tidak akan menjadi penghalang jalannya proses pelantikan 55 anggota dewan.

“Kan semua sudah ada aturannya. Saya kira masih akan berjalan dengan baik. Tapi kita tetap berharap Sekretaris DPRD sudah ada sebelum pelantikan,” tegasnya.

BACA JUGA :  Ruang Baca dan Auditorium di Perpustakaan Kota Bogor Gunakan Nama Tokoh

Menanggapi hal itu, Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan memastikan dalam waktu dekat Pemkab Bogor segera mengisi jabatan Sekretaris DPRD.

Menurutnya, kemungkinan jabatan tersebut akan melalui proses assesment (penilaian). Apalagi saat ini, Sekretaris DPRD tidak masuk dalam agenda open bidding atau lelang jabatan terbuka.

“Mungkin masuknya assessment. Orang yang kita dorong ini adalah orang yang bisa berkomunikasi dua arah yang bagus. Dewan dengan pihak lain. Kita sudah ada orangnya, senior di Pemkab Bogor,” kata Iwan yang masih menutupi siapa calon Sekretaris DPRD tersebut. (Firdaus)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================