Dalam surat yang disertai tanda tangan warga sebanyak 373 dari Kluster Bukit Golf Hijau, Mediterania I, II, Mediterania Golf Hill, Imperial dan Taman Parahyangan Golf yang semuanya berada di lingkungan RW 08 dengan tegas menyatakan selama ini tidak pernah bermasalah dengan pengelolaan lingkungan yang selama ini dilakukan pengembang Sentul City melalui anak perusahaannya PT Sukaputra Graha Cemerlang.

BACA JUGA :  Wajib Coba! Sambal Mangga Cincang yang Segar dan Pedas Nampol

“Kami juga menolak swakelola yang dilakukan oleh Ketua RW 08 paska penyerahan PSU yang mengatasnamakan wakil dari Pemkab Bogor,” tulis surat tersebut.

Dalam surat bernomor 01/SURKEL/BUPATI/Warga RW 08/SEP/2019 yang ditembuskan ke Ombusdman RI, Ombusdman Jakarta Raya, Camat Babakan Madang, Kapolsek Babakan Madang, Kepala Desa Cijayanti, pimpinan Sentul City dan PT SGC serta seluruh warga RW 08, mereka meminta kepada Bupati Bogor agar pengelolaan PSU diserahkan kembali PT SGC yang sudah berpengalaman mengelola, memelihara dan mengetahui seluk beluk fasilitas PSU tersebut. (Iman R Hakim)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================