JAKARTA TODAY -Kekhawatiran terhadap virus corona Wuhan memicu kelangkaan stok masker N95 di sejumlah tempat. Para pedagang menyebut, harga jualnya pun mengalami peningkatan signifikan.

“Harga sebelumnya 200 ribuan, gara-gara heboh virus itu banyak yang cari langsung naik 350 ribu, karena emang barangnya juga susah dicari,” kata Yayat, seorang pedagang alat kesehatan di Pasar Pramuka, Jakarta Timur, Selasa (28/1/2020).

BACA JUGA :  Kejuaraan Tarung Derajat Wali Kota Bogor Cup II 2024, Persiapan Menuju Porprov 2026

Para pedagang mengakui stok masker N95 belakangan ini sulit didapatkan. Diyakini, berhubungan dengan merebaknya virus corona baru 2019-nCoV dari Wuhan.

“Lagi susah, sudah dua hari ini kosong,” kata Rani, seorang pegawai Apotek di Pasar Pramuka.

BACA JUGA :  Diduga Rem Blong, Truk Muatan Batu di Ciampea Bogor Tabrak 3 Mobil

Seperti yang dikutip dari detikhealth.com, Pembeli masker N95, menurut salah seorang pegawai apotek bukan hanya perorangan. Petugas kesehatan disebutnya juga banyak belanja masker.

“Biasanya ada dari orang-orang yang beli, ada juga dari rumah sakit, kebanyakan sih dari orang-orang yang beli,” kata Fendi. (Selvi/PKL/net)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================