CIBINONG TODAY – Dalam upaya memutus penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bogor yang terus meningkat. Kelompok Wartawan (Pokwan) DPRD Kabupaten Bogor menggandeng Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) melakukan penyemprotan desinfektan di Jalan Pahlawan, Kecamatan Citeureup, Rabu (8/7/2020).

Panitia penyemprotan desinfektan, Andi Ahmad menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan bentuk keprihatinan para pewarta terhadap penyebaran Covid-19 yang kian hari semakin mengganas. Bahkan delapan Kecamatan di Kabupaten Bogor telah masuk zona merah.

BACA JUGA :  Wajib Cobain Ini! Resep Nasi Goreng Cumi ala Thai yang Gurih dan Sedap Bikin Nagih

“Apa yang kami bisa lakukan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, Salah satunya ini dengan penyemprotan desinfektan. Sekaligus memberitahu masyarakat bahwa wabah ini sangat serius,” katanya.

Menurut dia, giat ini dapat terlaksana atas hasil kerja sama antara Pokwan dengan Dinas Damkar Kabupaten Bogor dengan menerjunkan dua armada mobil damkar.

BACA JUGA :  Bima Arya Cerita Kisah Perjalanan 10 Tahun Menata Kota Bogor

Penyemprotan sendiri dilakukan di dua wilayah, yakni Kecamatan Citeureup dan Babakan Madang.

============================================================
============================================================
============================================================