Di sisi lain, dirinya mengapresiasi dengan kepekaan atau kepedulian kelurahan Empang dalam menangani penanggulangan ekonomi masyarakat terdampak covid. Apresiasi itu ia berikan setelah melihat langsung adanya puluhan paket sembako yang terkumpul di kelurahan. “Tadi saya tanya juga ini paket sembako dari siapa dan tenyata banyak warganya yang ekonominya mampu memberikan bantuannya berupa sembako. Ini bagus, ini perlu di contoh, mereka inisiatif, artinya dengan adanya gerakan seperti ini maka bagi warganya yang tidak terakomidir oleh pemerintah bisa dari ini,” terangnya. Senada, Ade Askiah pun menyampaikan apresiasi kepada kelurahan Empang yang kreatif karena berinisiatif mengumpulkan bantuan sembako yang di sumbangkan oleh warga yang ekonominya mampu dan juga perusahaan-perusahaan yang ada di Bogor ini. “Di sini ternyata kretif ya, lurah dan jajarannya mengumpulkan sembako yang didonasikan oleh warganya atau juga dari perusahaan-perusahaan melalui CSR-nya. Jadi, ketika warganya yang tidak terakomodir oleh bantuan pemerintah, maka mereka sudah ada, dan sudah melakukan upaya-upaya dalam menanggulangi sosial ekonomi warganya yang terdampak Covid-19,” katanya. Secara keseluruhan, kelurahan-kelurahan yang ada didapilnya itu sudah melakukan pendataan, dan apa yang di data oleh kelurahan itu betul-betul warganya yang terdampak dari Covid-19. Selain itu, di dalam menjalankan penerapan RW Siaga pun terlihat bagus dan kreatif. (Heri)
Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
BACA JUGA :  REFLEKSI HARI PENDIDIKAN NASIONAL: REPRESI SISTEM PENDIDKAN DALAM BENTUK KOMERSIALISASI
============================================================
============================================================
============================================================